6 Tips Membeli Baju Tidur, Agar Tubuh Tetap Nyaman dan Bisa Tidur Nyeyak


 
 
KOPICURUP.ID - Tidur menjadi salah satu kebutuhan utama yang dibutuhkan setiap manusia, apalagi setelah lelah seharian beraktivitas. 
 
Saat tubuh terlalu lelah, maka tidur nyenyak dan berkualitas adalah solusi terbaik yang dibutuhkan agar tubuh bisa merasa segar kembali dan siap untuk menyambut hari berikutnya. 
 
Selain jadwal tidur teratur, baju tidur yang dikenakan ternyata akan sangat berpengaruh pada kualitas tidur malam anda. 
 
Disamping dapat melindungi tubuh dari dinginnya udara malam, baju tidur yang nyaman juga akan sangat membantu membuat tidur merasa lebih pulas. 
 
Sehingga tak dapat dipungkiri jika baju tidur memiliki peranan yang penting dalam mempengaruhi kualitas tidur anda. 
 
Namun terkadang orang juga ingin tetap terlihat stylish meskipun saat tidur, untuk itulah banyak orang yang memiliki baju tidur wanita yang cantik namun tetap nyaman digunakan. 
 
Dan baju tidur yang stylish tentunya akan membuat anda merasa percaya diri saat tidur di rumah maupun harus menginap bersama dengan teman. 
 
Namun sebelum membeli baju tidur wanita, ada banyak hal yang harus diperhatikan sebelum memilih baju tidur untuk wanita yang nyaman dan stylish. 
 
Sehingga pakaian yang anda kenakan bisa mendukung kualitas tidur yang baik dan nyenyak serta membuat tubuh segar untuk menyambut hari esoknya.

1. Pilih Bahan yang Digunakan

 
Sebelum memilih baju tidur yang terbaik, anda harus terlebih dahulu memperhatikan bahan atau material yang digunakan pada baju tidur  tersebut. 
 
Indonesia merupakan Negara tropis dengan tingkat kelembapan yang tinggi.  Untuk itulah pilihan baju tidur yang berbahan kain yang mudah menyerap keringat seperti kain katun, ini bisa menjadi rekomendasi terbaik. 
 
Tentunya kain katun yang berkualitas baik serta berasal dari serat kapas yang alami dapat menjadi pilihan yang tepat sebagai baju tidur. 
 
Namun jika anda ingin merogoh kocek yang agak lebih mahal dengan kenyamanan yang ekstra, maka pilihan baju tidur yang berbahan sutra yang lembut dan dingin sangat cocok serta nyaman digunakan. 
 
Namun sebaiknya hindari menggunakan baju dengan bahan polyester yang terbuat dari serat sintetis. Selain terasa lebih panas, kain ini tidak bisa menyerap keringat dengan baik. 
 
Sedangkan untuk baju tidur berbahan woll yang hangat dan tebal akan sangat cocok digunakan jika anda berada di kawasan dataran tinggi yang bersuhu dingin. 
 
Sehingga lokasi dan kondisi lingkungan sekitar tempat tidur anda akan sangat menentukan bahan kain mana yang cocok untuk digunakan.
 

2. Pilih Model yang Disukai

 
Karena tidur berkaitan dengan kenyamanan, maka tentang pemilihan baju tidur yang terbaik, model baju favorit anda tidak dapat diabaikan. 
 
Enath itu kimono, piyama, babydoll, ataupun hanya sekedar kaos biasa dan celana pendek sebenarnya tidak masalah asalkan model baju memang model kesukaan dan membuat anda nyaman saat tidur. 
 
Kenyamanan saat mengenakan baju tidur ini tentu saja akan membantu kualitas tidur menjadi lebih baik. 
 

3. Pilihan Warna Dapat Menentukan Kenyamanan

 
Siapa sangka jika pilihan warna baju tidur akan sangat menentukan kenyamanan saat tidur di malam hari. 
 
Warna hitam maupun warna-warna yang terang dan mencolok atau cenderung berani akan sangat berpotensi membuat anda malah kesulitan saat tidur bahkan tidak jarang dapat bermimpi buruk. 
 
Untuk kualitas tidur yang lebih baik dan nyenyak, maka pilih warna baju tidur seperti pastel yang soft. Pilihan baju warna ini bisa membuat cepat mengantuk, semisal ungu muda, krem, atau hijau lembut bisa menjadi pilihan baju tidur yang terbaik. 
 

4. Ukuran Baju Tidur yang Longgar

 
Tidur merupakan aktivitas dimana tubuh akan mengalami relaksasi. Sehingga biarkan sirkulasi darah yang mengalir dalam tubuh anda lancar dan kulit bernapas dengan sangat baik dengan cara memilih baju tidur yang lebih longgar. 
 
Namun meskipun longgar jangan pilih baju yang terlalu kebesaran. Hindari pula pakaian yang ketat, karena akan membuat tidur tidak nyaman serta menghambat peredaran darah dalam tubuh. 
 
Bahkan pakaian tidur yang ketat bisa menyebabkan resiko sesak nafas yang disertai dengan kejang-kejang saat anda sedang tidur. 
 

5. Pilih Baju yang Mudah Perawatannya

 
Baju tidur yang terbaik tentu saja pakaian yang mudah dirawat. Karena tujuannya adalah digunakan saat istirahat atau tidur, maka sebaiknya anda memilih baju yang memiliki desain sederhana tidak tidak membutuhkan perawatan yang rumit. Karena memang baju tersebut digunakan untuk tidur, sehingga buat apa repot-repot?
 

6. Tak Perlu Mahal

 
Memilih baju tidur yang nyaman dan terbaik memang jadi poin penting yang harus diperhatikan. 
 
Mengingat hal tersebut akan sangat berpengaruh pada kenyamanan saat tidur. Sehingga baju tidur yang nyaman menjadi hal yang harus diutamakan. 
 
Banyak orang yang mengira jika baju yang nyaman identik dengan harga yang mahal, padahal tak semuanya seperti itu. 
 
Ada banyak pilihan baju tidur untuk wanita lainnya yang bisa anda pilih dengan harga yang terjangkau sekalipun dan menawarkan kenyamanan. Sehingga pintar-pintar lah dalam memilih pakaian tidur wanita yang ingin anda beli. 

Saat ini berbelanja pakaian tidur tak hanya bisa dilakukan dengan berbelanja langsung di pusat-pusat perbelanjaan saja. 
 
Anda bisa membeli baju tidur secara online yang lebih menghemat waktu dan biaya. Namun jika anda masih bingung mencari mana toko online terlengkap dan terpercaya di Indonesia, maka anda bisa memilih berbelanja di iLOTTE. 
 
Disini ada berbagai pilihan jenis baju tidur untuk wanita dengan harga yang lumayan terjangkau. Belum lagi dengan berbagai diskon dan penawaran menarik lainnya yang pasti sangat menguntungkan. 
 
Ada berbagai brand-brand baju tidur wanita ternama yang ditawarkan disini, mulai dari piyama dan masih banyak lainnya. 
 
Transaksinya juga sangat mudah dan aman sehingga anda tak perlu lagi berbelanja di pusat perbelanjaan atau mall-mall. 
 
Anda bisa melakukan berbagai transaksi belanja melalui kartu kredit, transfer antar bank, instant payment BCA, e-money hingga tunai ataupun melalui indomaret-indomaret terdekat. 
 
Semua produk-produk yang dijual di iLOTTE juga 100% original dan sudah dipastikan kualitasnya memang yang terbaik. 
 
Selain itu nikmati pula berbagai diskon-diskon menguntungkan untuk berbagai pilihan produk yang ditawarkan setiap harinya. Seperti cicilan 0%, voucher yang dapat digunakan untuk berbelanja di iLOTTE, L.Point Benefits, dan masih banyak lainnya. 

Pilihan baju tidur yang ditawarkan juga sangat lengkap dan bervariasi mulai dari anak-anak hingga dewasa. Sehingga tunggu apalagi segera dapatkan pilihan baju tidur terbaik anda hanya di iLotte.***

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

close